Text
Pemetaan posisi dan orientasi arah remote control robot dengan komunikasi bluetooth secara real-time
Membangun peta lingkungan menggunakan robot adalah salah satu tantangan yang mendasar pada ilmu robotika dan telah menjadi perhatian dalam penelitian beberapa tahun terakhir. Beberapa penelitian sebelumnya, untuk membangun peta lingkungan dengan menggunakan robot, robot mengeksplorasi lingkungannya secara bebas (autonomous) dan untuk mengetahui posisi robot menggunakan perhitungan yang cukup rumit. Maka untuk meminimalisir hal tersebut, salah satu robot yang memungkinkan untuk penelitian ini adalah menggunakan robot kontrol. Pada sistem pemetaan ini, robot akan dikendalikan menggunakan keyboard dan memiliki 3 buah sensor ultrasonik yang masing-masing terletak pada sisi depan, kanan, dan kiri. Jarak halangan yang terdeteksi oleh sensor akan ditampilkan pada interface yang dibuat mengunakan Microsoft Visual Studio 2010 berupa titik. Sehingga bila robot bergerak secara simultan akan membentuk garis. Seluruh informasi yang dikirim dari robot ke komputer dan sebaliknya menggunakan perangkat bluetooth. Dari hasil pengujian sistem sebanyak 10 kali, robot dapat bergerak sesuai inputan dari keyboard bersamaan dengan menampilkan hasil pemetaan secara real-time. Untuk meminimalisir noise pada hasil pemetaan, sensor ultrasonik lebih baik digunakan pada lingkungan berbentuk koridor dengan jarak sisi kiri dan kanan tidak lebih dari 50cm dan hasil pemetaan paling baik adalah pada koridor lurus. Error pembacaan sensor sebesar 5,56%
No copy data
No other version available