Text
Penilaian Tingkat Kematangan Sistem Informasi Complaint Online Menggunakan Cobit 5.0 Process Assessment Model (Pam) Domain Dss02 (Studi Kasus : Pt. Indomarco Prismatama Kantor Cabang Palembang)
Penelitian ini menjelaskan penilaian tingkat kematangan Sistem Informasi
Complaint Online pada PT.Indomarco Prismatama Kantor Cabang Palembang.
Sistem Informasi Complaint Online masih terdapat kendala seperti tidak terupdate
data pada sistem , terjadinya insiden terkait koneksi jaringan lelet, dan gangguan
saat mengakses sistem. Maka dari itu perlu dilakukan penilaian tingkat
kematangan terhadap proses layanan sistem informasi agar meningkatkan
pengawasan dan evaluasi kedepannya. Penelitian menggunakan kerangka kerja
COBIT 5.0. Process Assessment Model adalah metode yang menyediakan dasar
untuk penilaian kemampuan proses teknologi informasi perusahaan, terdiri dari
dimensi proses dan dimensi kemampuan. Berdasarkan hasil penilaian bahwa
tingkat kematangan Sistem Informasi Complaint Online berada pada tingkat 3
yang artinya bersifat Established.
Kata Kunci : COBIT 5.0, Process Assessment Model
No copy data
No other version available