Text
Pengaruh belanja pemerintah daerah, pendapatan per kapita dan jumlah tenaga medis terhadap indeks pembangunan manusia kabupaten/kota di sumatera selatan tahun 2010-2017
Memperbaiki kualitas manusia sebagai tanggung jawab semua orang, terutama pemerintah dalam hal alokasi peran yang harus disediakan berbagai jenis layanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh belanja pemerintah daerah, pendapatan per kapita dan jumlah tenaga medis terhadap indeks pembangunan manusia (IPM) kabupaten/kota di Sumatera Selatan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data panel yakni series tahun 2010-2017, serta data cross section sebanyak 15 kabupaten/kota dengan metode Fixed Effect Model (FEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel belanja daerah pengeluaran pendidikan, kesehatan dan pendapatan per kapita berpengaruh positif dan signifikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM), sedangkan variabel pengeluaran pelayanan umum dan jumlah tenaga medis berpengaruh tidak signifikan terhadap indeks pembangunan manusia (IPM) kabupaten/kota di Sumatera Selatan.
Kata Kunci: Pengeluaran Pendidikan, Pengeluaran Kesehatan, Pengeluaran Pelayanan Umum, Pendapatan Per Kapita, Jumlah Tenaga Medis, Indeks Pembangunan Manusia
No copy data
No other version available