Text
Analisis faktor-faktor produksi dan tingkat pendapatan nelayan di Desa Kurau Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengalaman, lama melaut, biaya modal, jumlah alat tangkap, dan ukuran kapal terhadap hasil tangkapan nelayan tingkat pendapatan nelayan di Desa Kurau Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dengan 83 responden. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan metode wawancara yang dipandu oleh kuesioner dengan teknik random sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda serta metode tingkat pendapatan. Hasil penelitian menunjukkan yaitu bahwa variabel yang memiliki pengaruh positif dan signifikan adalah ukuran kapal, dan lama melaut sedangkan pengalaman, jumlah alat tangkap dan biaya produksi memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap pendapatan nelayan. Pendapatan rata-rata nelayan di Desa Kurau sebesar Rp. 5.534.608/bulan.
Kata Kunci : Biaya Modal, Jumlah Alat Tangkap, Lama Melaut, Pendapatan Nelayan, Pengalaman, Ukuran Kapal
No copy data
No other version available