Text
Evaluasi Terhadap Proses Seleksi Karyawan Serta Penilaian Kinerja Pada PT. PLN (Persero)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas fungsi sumber daya manusia pada PT. PLN (Persero). Untuk mencapai tujuan penelitian, maka digunakan audit manajemen dengan membandingkan, criteria cause, dan effect. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan ruang lingkup fungsi seleksi dan penilaian kinerja karyawan. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa : (1) Terdapat beberapa karyawan yang di seleksi melalui jalur internal sehingga kemungkinan tidak memenuhi standar kemampuan calon pekerja yang ditetapkan perusahaan, (2) Prosedur yang ada pada fungsi penilaian kinerja belum dibuat selaras dengan kebijaksanaan yang ditetapkan, (3) Dalam tugas dan tanggung jawab masih terdapat tumpang tindih dalam proses pelaksanaan, (4) Tindak lanjut atas penyimpangan yang dilakukan karyawan tidak dilakukan secepatnya . Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa fungsi SDM pada PT. PLN (Persero) belum benar-benar efektif dikarenakan masih terdapat beberapa kegiatan yang dijalankan tidak sesuai dengan prosedur perusahaan. Untuk itu telah diberikan rekomendasi dan saran perbaikan yang dapat dilaksanakan untuk meningkatkan efektivitas fungsi SDM pada PT. PLN (Persero).
Kata Kunci : Efektivitas, Fungsi Sumber Daya Manusia
No copy data
No other version available