Text
Pengaruh Kompensasi Finansial Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada Karyawan Golongan Ii Pt. Aridiva)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompensasi Finansial terhadap Kinerja Karyawan Golongan II pada PT. Aridiva.. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Golongan II pada PT. Aridiva yaitu 35 orang. Sampel pada penelitian ini ditentukan menggunakan metode sensus sehingga jumlahnya adalah 35 orang karyawan Golongan II pada PT. Aridiva. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui kuisioner dan metode analisis regresi linier sederhana sebagai teknik analisis data. Data diproses menggunakan SPSS dengan hasil signifikansi sebesar .000 lebih kecil dari .005. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kompensasi Finansial (X) berpengaruh sebesar 42,8% terhadap Kinerja (Y). Sedangkan sisanya 57,2% variabel Kinerja (Y) dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan model dalam penelitian ini seperti disiplin kerja, motivasi, lingkungan kerja, dan lain-lain.
Kata kunci : Kompensasi Finansial, Kinerja Karyawan
No copy data
No other version available