Text
Efektivitas Perhitungan Harga Pokok Produksi Studi pada CV. Jama–Jama Kreatif
Penggunaan harga pokok produksi dengan metodefull costingmempunyai peranan
penting dalam keputusan manajemen untuk menentukan harga pokok produksi suatu
produk. Tujuan jangka panjang yang ingin dicapai penulis dalam penulisan penelitian ini
adalah untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi pada perusahaan serta
memberikan perbandingan terhadap perhitungan yang dilakukan penulis. Sedangkan
Target khusus dari penelitian ini adalah untuk menjadikan wirausaha kecil memiliki ilmu
pembelajaran dalammemasukkanbeban biasa secara tersistem. Metode penelitian yang
dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yaitu mengidentifikasi dan
memberikan gambaran tentang penerapan metodefull costingdalam perhitungan harga
pokok produksi pada CV. Jama Jama Kreatif. Dari analisis yang dilakukan penulis
menjelaskan bahwa perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan perusahaan tidak
efektif karena tidak memasukan biayaoverheadpabrik dalam proses perhitungannya.
Kata Kunci : Perhitungan Harga Pokok Produksi, Metode Full Costing, dan Biaya Overhead Pabrik
No copy data
No other version available