Text
Sistem informasi distribusi produk shell lubricants dengan menggunakan metode distribution requirement planning (DRP) pada PT Riodi Jaya Palembang
PT. Riodi Jaya Cabang Palembang merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pendistribusian produk pelumas khusus industri. PT. Riodi Jaya di percaya oleh Shell Lubricant Indonesia untuk mendistribusikan produknya di bagian wilayah Provinsi Sumatera Selatan. Perusahaan dituntut untuk dapat melakukan pengelolaan data secara cepat dan akurat serta perencanaan distribusi yang baik, sehingga dapat mengalokasikan kebutuhan produk pada masing-masing konsumen dan permintaan produk dapat terpenuhi. Berdasarkan data penjualan perusahaan pada bulan Oktober 2015 – April 2016 diketahui bahwa terdapat kendala dalam mengelola permintaan konsumen dan mengontrol persediaan pelumas. Hal ini dapat menyebabkan terjadinya kekosongan atau kelebihan persediaan. Untuk meminimalisir masalah yang terjadi penulis mengusulkan sebuah rancangan sistem informasi distribusi dengan menggunakan metode Distribution Requirement Planning (DRP) dengan menggunakan model rancang bangun sistem yang bernama FAST (Framework for the Application of Systems Techniques). Konsep sistem informasi ini dapat di implementasikan secara langsung untuk meminimalisir kesalahan pada perusahaan dalam mengambil keputusan, khususnya dalam mengontrol distribusi di waktu yang akan datang.
No copy data
No other version available