Text
Pengaruh keputusan investasi, leverage, profitabilitas dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan pada perusahaan BUMN yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2011-2016
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi nilai
perusahaan pada perusahaan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian ini
menggunakan rasio keuangan yaitu rasio keputusan investasi, leverage, profitabilitas dan kebijakan
deviden, yang diproksikan denga Total Asset Growth (TAG), Debt to Equity Ratio (DER), Return
on Asset (ROA) dan Dividend Payout Ratio (DPR). Populasi dari penelitian ini adalah seluruh
perusahaan BUMN yang terdaftar dan go public di Bursa Efek Indonesia, yang berjumlah 20
perusahaan. Teknik pengambilan sampel dari penelitian ini menggunakan purposive sampling,
dengan demikian sampel penelitian ini adalah sebanyak 10 perusahaan dengan jangka waktu
pengamatan selama 6 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Total Asset Growth (TAG) dan
Return on Asset berpengaruh secara parsial terhadap Nilai Perusahaan. Sedangkan Debt to equity
Ratio (DER) dan Dividend Payout Ratio (DPR) tidak berpengaruh secara parsial terhadap Nilai
Perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Total Asset Growth (TAG), Debt to Equity Ratio
(DER), Return on Asset (ROA) dan Dividend Payout Ratio (DPR) bepengaruh secara simultan
terhadap Nilai Perusahaan. Koefisien determinasi diperoleh sebesar 0,193. Hal ini berarti variabel
TAG, DER, ROA dan DPR mampu menjelaskan variabel nilai perusahaan sebesar 19,3%.
Sedangkan sisanya 80,7% dijelaskan oleh variabel-variabel lainnya yang tidak diteliti dalam
penelitian ini.
Kata Kunci: Total Asset Growth (TAG), Debt to Equity Ratio (DER), Return on Asset (ROA), Dividend Payout Ratio (DPR), dan Nilai perusahaan.
No copy data
No other version available