Text
Analisis Pengaruh Debt to Equity Ratio, Return On Assets dan Firm Size Terhadap Dividend Payout Ratio pada Perusahaan Sektor Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variable debt to equity ratio, return on assets dan firm size terhadap dividend payout ratio pada perusahaan sector perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel pada sector perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan metode purposive sampling. Dari 43 perusahaan yang terdaftar, diperoleh 9 perusahaan yang memenuhi kreteria pada periode penelitian dari tahun 2012 sampai 2016. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi dengan menggunakan data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap dividend payout ratio, return on assets berpengaruh negative dan signifikan terhadap dividend payout ratio, dan firm size berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap dividend payout ratio. Sementara hasil penelitian secara simultan, debt to equity ratio, return on assets dan firm size mempengaruhi dividend payout ratio. Implikasi dari penelitian ini adalah perusahaan harus memaksimalkan penggunaan laba perusahaan dalam rangka meningkatkan pembagian dividen kepada investor. Untuk penelitian selanjutnya, disarankan untuk menambahkan variable independen lain seperti current ratio dan cash position.
Kata kunci : Dividend payout ratio, debt to equity ratio, return on assets, firm size.
No copy data
No other version available