Text
Analisis rasio keuangan dalam memprediksi financial distress pada perusahaan sector infrastruktur, utilitas dan transfortasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011 - 2016
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis rasio keuangan dalam memprediksi financial distress pada perusahaan sektor Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2016. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel ditentukan dengan teknik purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 19 perusahaan pada periode 2011-2016, sehingga data yang diperoleh ada 114 data observasi. Rasio keuangan sebagai variabel independen dalam penelitian ini menggunakan current assets to total assets (CATA), net income to total assets (NITA), dan net income to total equity (NIEQ). Financial distress sebagai variabel dependen dalam penelitian ini diukur dengan melihat earning per share (EPS) negatif selama dua tahun berturut-turut. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi logistik menggunakan SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koefisien regresi variabel current assets to total assets (CATA) sebesar -18.845 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0.008 < 0.05; koefisien regresi variabel net income to total assets (NITA) sebesar -18.917 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0.000 < 0.05; koefisien regresi variabel net income to total equity (NIEQ) sebesar -1.831 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0.042 < 0.05, sehingga current assets to total assets, net income to total assets, dan net income to total equity berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress perusahaan.
Kata Kunci : financial distress, current assets to total assets (CATA), net income to total assets (NITA), net income to total equity (NIEQ), earning per share, regresi logistik
No copy data
No other version available