Skripsi
PENGGUNAAN SMARTCONTRACT POLYGON MUMBAI TESTNET DAN OPENSEA TESTNET DI EKOSISTEM JARINGAN ETHEREUM DALAM SEBUAH GAME PLATFORM
Pada perkembangan teknologi saat ini sangatlah pesat dengan terhubung nya ke internet. Contoh dari Perkembangan teknologi ini adalah Blockchain. Blockchain mempunyai keunikan setiap penyimpanan data terjadi. Blockchain tidak memperlukan data privasi user untuk mengakses suatu aplikasi. Blockchain digunakan untuk memfasilitasi transaksi dalam jaringan terdesentralisasi, seperti mata uang kripto, dan juga memiliki potensi untuk digunakan dalam berbagai industri, seperti logistik, kesehatan, dan game. Implementasi blockchain dapat digunakan dalam industri game untuk memastikan keamanan data transaksi dalam game. Penelitian ini menggunakan bantuan smartconract blockchain polygon mumbai testnet sebagai pencatat transaksi dan opensea testnet sebagai reward user ketika bermain. Penelitian ini membutuhkan dua sistem, sistem blockchain sebagai backend dan sistem game sebagai front-end user. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan extreme programming, yang terdiri dari lima tahap, tahap planning, tahap design, tahap coding, tahap testing dan tahap software increment. Sistem dibangun dengan bantuan javascript language untuk membangun sistem game dan sistem penghubung blockchain dengan game serta solidity language untuk membangun sistem smartcontract blockchain. Tahap pengujian menggunakan metode black box dan hasil dari pengujian sistem menunjukkan valid dalam fungsi sistem tersebut. Dari data yang sudah valid dikembangkan lagi untuk pengujian kepadatan jaringan berdasarkan zona waktu aktifitas Asia dan Eropa. Sistem blockchain yang diterapkan dalam game ini berhasil di implementasikan. User akan mudah melacak data transaksi dan juga reward yang telah diterima didalam game dengan mengakases ke data blockchain, tanpa takut kebocoran data privasi.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307005496 | T119052 | T1190522023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available