Skripsi
PENGURANGAN EMISI C02 DI PLAJU MENGGUNAKAN SKEMA PARK AND RIDE
Sektor transportasi darat merupakan penyumbang 25% emisi gas C02 di dunia, sehingga transportasi harus menjadi prioritas dalam menurunkan emisi gas buang tersebut. Ada langkah yang dapat dilakukan untuk mengurangi atau menurunkan emisi CO2 di udara akibat transportasi, antara lain beralihnya penggunaan kendaraan pribadi ke moda angkutan umum dan penggunaan bahan bakar yang ramah lingkungan. Penambahan fasilitas dan kenyamanan pengguna angkutan umum harus selalu ditingkatkan agar lebih menarik minat pengguna jasa transportasi di kota Palembang untuk lebih memilih angkutan umum daripada kendaraan pribadi. Diantara fasilias yang mungkin dapat diterapkan pada moda angkutan umum adalah pengembangan skema Park and Ride. Ruang lingkup penelitian adalah lokasi penelitian di kawasan Plaju dan upaya pengurangan emisi CO2 dengan pengalihan moda dari angkutan pribadi ke angkutan umum dengan pengembangan Park and Ride System. Berdasarkan hasil Traffic Counting Survey, dapat diketahui emisi kendaraan total mencapai 55.058 kendaraan dengan menghasilkan emisi CO2 mencapai 35,2 ton per hari dan mamu mencapai 12.848,5 ton per tahun. Kemudian, bila berdasarkan analisis metode kaya dan menggunakan hasil Stated Preference Survey, maka dapat direncanakan scenario pengurangan emisi CO2 pada kawasan Plaju. Dimana pengurangan emisi C02 yang di dapat mencapai 13,11 ton per hari dan mampu mencapai 4.782,31 ton per tahun.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1207000409 | T103588 | T1035882012 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available