Skripsi
PERBANDINGAN ANALISIS P-DELTA DARI BEBERAPA BENTUK PORTAL BAJA DENGAN MENGGUNAKAN PROGRAM ANALISIS STRUKTUR DAN METODE SNI
Menghindari kemungkinan terjadi keruntuhan terhadap struktur yaitu dengan melakukan perhitungan secara benar. Perhitungan yang benar dengan memasukkan pengaruh atau gaya yang dapat terjadi pada struktur tersebut. Salah satu gaya yang timbul pada struktur adalah munculnya nilai momen ordo kedua yang dipengauhi oleh efek P-Delta. Dalam menghitung gaya yang terjadi pada struktur yang sederhana, dapat dilakukan dengan cara perhitungan manual. Namun, pada struktur yang kompleks, perhitungan tidak lagi dilakukan dengan cara manual namun dengan menggunakan bantuan program analisis struktur (Software). Dalam penelitian ini dibandingkan tiga Software, yaitu SAP2000, STAAD-PRO, dan ETABS untuk menghitung empat buah portal sebagai bahan analisis akibat pengaruh P-Delta terhadap momen orde kedua. Perhitungan manual yang dilakukan berpedoman pada metode SNI, namun perhitungan dengan menggunakan bantuan program analisis tidak dapat menghasilkan perhitungan yang sama persis dengan hasil perhitungan manual. Setelah dilakukan analisis terhadap empat portal yang didesain menggunakan program analisis struktur dan dibandingkan dengan hasil analisis menggunakan metode SNI 03-2847-2002, maka didapat bahwa nilai yang dihasilkan program SAP2000 lebih mendekati perhitungan yang mengacu pada metode SNI dibandingkan dengan program yang lain.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1007000945 | T125821 | T1258212009 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available