Text
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN KANTOR SEWA BERBASIS KENYAMANAN THERMAL DENGAN PENDEKATAN GREEN BUILDING, DI PALEMBANG, SUMATERA SELATAN
Global warming yang merupakan bentuk dari ketidakseimbangan ekosistem di bumi yang mengakibatkan kenaikan suhu atmosfer dan perubahan iklim di bumi. Kenaikan suhu tersebut berdampak terhadap kehidupan manusia. Berkaitan dengan hal tersebut, bekerja merupakan salah satu kewajiban bagi setiap manusia untuk dapat mempertahankan hidupnya. Global warming akan sangat mengganggu kenyamanan manusia dalam bekerja. Kantor yang merupakan tempat bagi manusia bekerja sudah seharusnya dirancang dengan baik untuk dapat menghadapi permasalahan tersebut. Maka dari itu, Green Building berbasis Kenyamanan Termal hadir sebagai solusi dari pemecahan masalah tersebut untuk menciptakan lingkungan kantor yang nyaman untuk bekerja dan dapat meningkatkan produktivitas dari para pekerja di dalamnya. Beberapa faktor desain arsitektural diterapkan untuk menciptakan kenyamanan termal; seperti penerapan unsur air dalam bangunan, pengaturan orientasi bangunan, pemilihan selubung bangunan, bukan ventilasi dan peneduhan, serta penerapan balkon pada bangunan. Seluruh faktor tersebut memberikan dampak positif terhadap penurunan suhu dan keseimbangan kelembaban dalam bangunan. Sehingga kenyamanan termal dalam bangunan tersebut dapat terbentuk.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307003100 | T95025 | T950252023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available