Text
MODEL ANALISIS GEOKIMIA PERSEBARAN BATUAN PAF (POTENTIALLY ACID FORMING) DAN NAF (NON ACID FORMING) AREA MUARA TIGA BESAR UTARA (MTBU) KABUPATEN LAHAT PT.BUKIT ASAM, TBK
Air asam tambang menjadi salah satu masalah yang sangat umum dijumpai pada setiap areal pertambangan. Perlu dilakukannya identifikasi terkait penyebab awal pembentukan awal air asam tambang seperti identifikasi batuan PAF (Potentially Acid Forming) dan NAF (Non Acid Forming). Daerah penelitian berada pada areal tambang batubara PT. Bukit Asam Tbk. Areal Muara Tiga Besar Utara dengan luasan cakupan sebesar 3 km x 3 km. Metode yang dilakukan yaitu dengan pengidentifikasian lapisan batuan interburden dan overburden melalui 7 titik bor serta dilakukannya analisa coring terhadap sampel analisa dan dipadukan dengan analisa geokimia menggunakan metode uji statik dalam penentuan batuan PAF dan NAF yang selanjutnya dilanjutkan dengan penggambaran model lapisan batuan PAF dan NAF menggunakan tools stratmodel minescape 5.7. Batuan yang teridentifikasi di lapangan terdiri dari batulempung, batulempung karbonan dan juga dibeberapa bagian dijumpai batupasir. Hasil identifikasi batuan asam dan non asam dari hasil geokimia menunjukkan hampir diseluruh lapisan batuan yang dijumpai mulai dari Overburden seam A1 sebesar 61 % PAF, Interburden seam A2 – seam B sebesar 95 % PAF, interburden B – C sebesar 78% PAF, interburden seam C1 – C2 sebesar 100% PAF dan Underburden C2 sebesar 87% PAF. Namun batuan non asam juga teridentifikasikan pada bagian Overburden A1 dengan persentase NAF hanya 8%. Detail korelasi stratmodel batuan terindikasikan asam, memperlihatkan dominansi pada areal pertambangan MTBU sangat dominan dibandingkan dengan batuan non asam yang menyebar pada hampir lapisan batuan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307000297 | T86240 | T862402023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available