Skripsi
HUBUNGAN ASUPAN ZAT GIZI TERHADAP KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI KECAMATAN PENUKAL KABUPATEN PALI (PENUKAL ABAB LEMATANG ILIR)
Ibu hamil adalah kelompok yang rentan terkena masalah gizi khususnya anemia saat kehamilan. Adapun prevalensi kejadian anemia ibu hamil di Kabupaten PALI sebesar 61,02% (2019) dan di kecamatan penukal sebesar 10,49% tahun 2021. Faktor-faktor terjadinya anemia saat kehamilan karena kekurangan asupan zat gizi seperti protein, zat besi, vitamin C, asam folat, vitamin B6, vitamin B12, vitamin E serta juga bisa karena konsumsi tablet tambah darah. Faktor-faktor tersebut menyebabkan menurunnya kadar hemoglobin sehingga terjadinya anemia ibu hamil. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara asupan protein, zat besi, vitamin C, asam folat, vitamin B6, vitamin B12, vitamin E, konsumsi TTD dengan anemia ibu hamil di Kecamatan Penukal Kabupaten PALI. Desain penelitian ini menggunakan cross-sectional, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah 68 responden. Penelitian ini menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara asupan protein, zat besi, vitamin C, asam folat dan konsumsi TTD dengan kejadian anemia dengan nilai p-value =0,0001, dan tidak adanya hubungan antara asupan vitamin B6, vitamin B12, vitamin E dengan kejadian anemia pada ibu hamil dengan p-value = 0,320 (vitamin B6), 0,502 (vitamin B12), 0,759 (vitamin E). Kesimpulan ialah ada hubungan antara asupan protein, zat besi, vitamin C, asam folat, konsumsi TTD dengan anemia ibu hamil dan tidak ada hubungan antara asupan vitamin B6, vitamin B12, vitamin E dengan anemia ibu hamil.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207005529 | T85680 | T856802022 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available