Skripsi
ANALISA FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMILIHAN MODA TRANSPORTASI PEGAWAI INSTANSI VERTIKAL YANG TIDAK BERMUKIM DI SEKAYU DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (STUDI KASUS: RUTE PALEMBANG-SEKAYU)
Dalam melakukan perjalanan menuju tempat kerja dan sebaliknya, pegawai instansi vertikal yang tidak menetap di Sekayu dihadapkan pada beberapa pilihan moda, seperti travel, bus dan mobil pribadi. Dalam penelitian ini dibahas penilaian pelaku perjalanan terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan moda, moda yang dominan yang digunakan oleh para pegawai, serta mengetahui sensitivitas pelaku perjalanan dalam memilih moda apabila dilakukan perubahan berdasarkan tiap kriteria. Hasil analisa dari 159 responden menunjukkan faktor utama yang mempengaruhi pemilihan moda ialah faktor keamanan dengan bobot sebesar 57%, dan faktor kenyamanan dengan bobot sebesar 19%. Sedangkan untuk moda yang dipilih mobil pribadi menjadi pilihan utama dengan bobot sebesar 60%, travel dengan bobot sebesar 21% dan bus dengan bobot sebesar 19%. Model pemilihan moda untuk travel adalah Ytr = 0,25 Waktu Tempuh + 0,16 Biaya + 0,2 Keamanan + 0,22 Kenyamanan, sedangkan untuk bus adalah Ybs = 0,13 Waktu Tempuh + 0,52 Biaya + 0,11 Keamanan + 0,10 Kenyamanan dan untuk mobil pribadi adalah Ymp = 0,21 Waktu Tempuh + 0,32 Biaya + 0,68 Keamanan + 0,67 Kenyamanan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1307002263 | T126159 | T1261592013 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available