Skripsi
PEMASARAN UBI KAYU DI DESA KARTA SARI KECAMATAN TULANG BAWANG KABUPATEN LAMPUNG UTARA
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk 1) menganalisis tingkat keuntungan usahatani petani ubi kayu di daerah kawasan Tulang Bawang, 2) mendeskripsikan pemasaran ubi kayu dari daerah kawasan Tulang Bawang serta lembaga pemasaran yang terlibat didalamnya, 3) menganalisis besar marjin pemasaran dan keuntungan pemasaran yang diperoleh masing-masing lembaga pemasaran ubi kayu serta menghitung farmer ’s share dan trader ’s share. Penelitian ini dilakukan di daerah kawasan Tulang Bawang yaitu di Desa Karta Sari. Pedagang pengumpul terdiri dari dua pedagang di tingkat desa dan satu pedagang besar di tingkat kabupaten. Sedangkan petani contoh dipilih sebanyak lima orang dari desa tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata keuntungan yang dihasilkan petani ubi kayu di daerah kawasan Tulang Bawang tahun 2010 yaitu Rp. 3,725.304,90 per luas garapan per tahun atau Rp. 2.359.442,99 per hektar per tahun. Sedangkan arus pemasaran ubi kayu yang terjadi dari daerah Kawasan Tulang Bawang terdiri dari tiga lapisan pemasaran, dimana saluran pemasaran I mencapai 80%, saluran II mencapai 15% dan saluran 111 mencapai 5%. Pada tingkat pedagang pengumpul menunjukkan bahwa rata-rata mag m pemasaran yang diperoleh adalah Rp 108,17/Kg per bulan sedangkan ditingkat pedagang besar Rp236,94/Kg per bulan. Rata-rata total keuntungan pemasaran dilingkat pedagang pengumpul adalah Rp53.637.828,33 per enam bulan dan pedagang besar Rp205.431.924,00 per enam bulan. Farmer’s share dan Trader’s share mengalami kenaikan dari saluran pemasaran I ke saluran pemasaran III. Artinya pedagang ubi kayu memperoleh bagian terbesar dan lebih untung dalam memasarkan ubi kayu.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1207001333 | T117917 | T1179172012 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available