Text
POLA SEBARAN SUHU PERMUKAAN LAUT MENGGUNAKAN DATA CITRA Aqua-MODIS DI PERAIRAN PESISIR BANYUASIN SUMATERA SELATAN
Penginderaan jauh merupakan suatu teknik yang dapat diaplikasikan untuk pengamatan parameter oseanografi perairan seperti suhu permukaan laut baik secara spasial maupun temporal. Penelitian ini bertujuan Memetakan pola sebaran suhu permukaan laut di perairan pesisir Banyuasin Sumatera Selatan menggunakan data citra Aqua MODIS L3 mulai Desember 2019 sampai November 2021 serta Menganalisis pola sebaran suhu permukaan laut di perairan pesisir banyuasin sumatera selatan menggunakan data lapangan dan data citra Aqua MODIS. Manfaat penelitian ini dilakukan untuk memberikan gambaran kondisi umum Perairan Pesisir Banyuasin Sumatera Selatan secara temporal maupun spasial. Penelitian ini berlangsung pada bulan November 2021 bertempat di Perairan Pesisir Banyuasin, Sumatera Selatan menggunakan data citra satelit Aqua Modis. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif yang meliputi analisis temporal dan analisis spasial. Analisis temporal dilakukan berdasarkan grafik fluktuasi deret waktu, Kemudian analisis spasial dilakukan untuk mengetahui sebaran dari SPL secara spasial pada lokasi penelitian. Nilai SPL rata-rata dimulai pada bulan Desember 2019 sampai November 2021 berkisar antara 30,48-30,55oC. Hasil penelitian menunjukkan nilai regresi R2 sebesar 0,775 kedekatan atau kebaikan SPL (kuat) antara data citra dan lapangan. Kata kunci : Aqua MODIS, Perairan Pesisir Banyuasin, Suhu Permukaan Laut.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207004550 | T82249 | T822492022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available