Text
UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL BUNGA KECOMBRANG (ETILGERA ELATIOR) TERHADAP BAKTERI PROPIONIBACTERIUM ACNES
Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah ekstrak etanol kecombrang memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri penyebab jerawat, dan mengetahui konsentrasi efektif ekstrak etanol bunga kecombrang terhadap bakteri yang menyebabkan jerawat. Bahan alami alternatif yang dapat digunakan untuk mengobati jerawat adalah bunga kecombrang (E.elatior). Tahapan penelitian dimulai dari penentuan sampel, pembuatan serbuk simplisia, ekstraksi bunga kecombrang menggunakan metode maserasi, uji fitokimia dan uji aktivitas antibakteri menggunakan difusi cakram dan uji KHM dan KBM. Konsentrasi ekstrak yang digunakan dalam pengujian aktivitas antibakteri adalah 100%, 80%, 60%, 40% dan 20%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol bunga kecombrang mengandung metabolit sekunder berupa flavonoid saponin dan steroid. Hasil pengujian aktivitas antibakteri menunjukkan bahwa Ekstrak etanol bunga Kecombrang yang diperoleh dari pengujian ini terhadap bakteri P.acnes daya antibakterinya dikategorikan menjadi dua golongan sedang seperti konsentrasi 40% dan 20% dan golongan kuat seperti konsentrasi 100%, 80% dan 60%. Pengujian KHM menggunakan dilusi cair dan KBM menggunakan dilusi padat dibuat konsentrasi 100%, 80%, 60%, 40%, 20%, 10%, 5%, 0,75%, 0,50%, 0,25%. kontrol positif (Klindamisin 1%) dan kontrol negatif (DMSO 1%), Hasil dari uji KHM dan KBM yang sudah ditambahkan ekstrak etanol bunga kecombrang di dapatkan hasilnya uji KHM untuk konsentrasi 0,25% sudah mampu menghambat bakteri dan uji KBM konsentrasi 100% tidak terdapat tumbuhnya mikroba. Hasil akhir penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol bunga kecombrang Semakin banyak zat antibakteri yang digunakan maka semakin besar aktivitas antibakteri untuk menghambat bakteri P. acnes.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207003194 | T77154 | T771542022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available