Text
FORMULASI DAN KARAKTERISASI SOLID LIPID NANOPARTICLES ERITROMISIN DENGAN VARIASI JUMLAH ASAM STEARAT SEBAGAI MATRIKS LIPID
FORMULASI DAN KARAKTERISASI SOLID LIPID NANOPARTICLES ERITROMISIN DENGAN VARIASI JUMLAH ASAM STEARAT SEBAGAI MATRIKS LIPID Gustina Emilia Ningsih 08061281823048 ABSTRAK Eritromisin memiliki kelarutan yang rendah di dalam air yang menyebabkan absorbsi obat lambat dan biovailabilitas rendah didalam tubuh. Salah satu upaya untuk meningkatkan kelarutan eritromisin yaitu dengan diformulasikan menjadi Solid Lipid Nanoparticles (SLN). Pembuatan SLN dilakukan dengan menggunakan metode homogenisasi kecepatan tinggi dan ultrasonikasi. Formula SLN eritromisin terdiri dari eritromisin, tween 80, PEG 1000, PVA, dan asam stearat yang divariasikan jumlahnya menjadi 1 g, 1.5 g, dan 2 g. Hasil pengujian persen efisiensi enkapsulasi dari ketiga formula diperoleh 85.688 ± 0.306413% (formula 1), 81.205 ± 0.244949% (formula 2), dan 71.705 ± 0.08165% (formula 3). Hasil pengujian stabilitas heating cooling cycle terhadap tiga formula diperoleh organoleptis sediaan berwarna putih bening sedikit keruh dengan formula 1 terdapat sedikit endapan , formula 2 terdapat endapan, formula 3 terjadi pemisahan fase, dan hasil pH diperoleh formula 1 stabil serta formula 2 dan formula 3 mengalami penurunan pH pada tiap siklusnya. Formula terbaik diperoleh pada jumlah asam stearat sebanyak 1 g yang kemudian dilakukan karakterisasi partikel dan pengujian kelarutan. Hasil karakterisasi terhadap formula terbaik diperoleh ukuran rata-rata partikel 398.9±1.4 nm, nilai PDI sebesar 0.3895±0.0015 dan zeta potensial -17.45 ± 0.15 mV. Hasil pengujian kelarutan menunjukkan SLN eritromisin larut dalam akuades, SIF, sedikit larut dalam NaOH 5%, serta tidak larut pada pelarut SGF, HCl 5% dan NaHCO3 5%. Hasil penelitian menunjukkan eritromisin dapat diformulasikan menjadi solid lipid nanoparticles yang kelarutannya meningkat. Kata kunci : Eritromisin, SLN, asam stearat, persen efisiensi enkapsulasi
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207003389 | T76547 | T765472022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available