Skripsi
KAJI EKSPRIMENTAL PENDINGIN UDARA MINI DENGAN THERMOELECTRIC COOLER (TEC).
Penyejuk udara atau yang lebih dikenal saat ini AC (Air Conditioning) sangat mambantu dalam menjaga temperatur ruang agar terasa nyaman. Dampak negatif dari penggunaan AC adalah konsumsi energi listrik yang tinggi dan penggunaan refrigeran yang menyebabkan pemanasan global. Sehingga penelitian ini meneliti tentang penggunaan thermoelectric cooler (TEC) sebagai alternatif pengganti refrigeran di AC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui waktu dan energi yang di perlukan AC mini untuk mendinginkan ruang mini tersebut dan mengetahui temperatur dan kelembaban yang dapat di capai oleh AC TEC mini. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimental dengan membuat alat uji berupa kotak yang dianggap sebagai ruangan kemudian diletakkan TEC di salah satu sisi kotak sebagai sumber dingin. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan sensor DHT 22 (temperature and Relative humidity Sensor) yang tersambung ke Arduino Atmega 2560 dan data hasil langsung tercatat di Microsoft Excel secara realtime. Setelah dilakukan pengujian didapat data berupa temperatur dan relative humidity dengan variasi voltase 6, 9, dan 12V. Temperatur terendah yang didapatkan sebesar 24,5 C. Relative humidity yang didapat di seluruh variasi memiliki nilai 75,2 – 89. Pada variasi 6 – 12 V didapat nilai koefisien peltier dari 16,2 – 16,8. Serta nilai COP 0,8 – 2,05 divariasi 6, 9, dan 12 V.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207003751 | T77310 | T773102022 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available