Text
STATUS HUKUM TALIBAN DITINJAU DARI LEMBAGA PENGAKUAN INTERNASIONAL
Skripsi ini ditulis dengan judul, Status Hukum Taliban Ditinjau Dari Lembaga Pengakuan Internasional, yang berkaitan dengan serangan teroris, pada Menara Kembar sebagai simbol kebanggaan Amerika Serikat, pada 11 September 2001, dimana diyakini bahwa Taliban sebagai pelaku di balik tragedi tersebut. Permasalahan yang diangkat dalam skripsi ini berhubungan dengan status hukum Taliban dinilai menurut Lembaga Pengakuan Internasional. Metode dalam penelitian ini menggunakan penelitian normatif dengan menerapkan beberapa pendekatan, yaitu pendekatan perundang-udangan, konsep, kasus, dan historis. Sebagian besar data sekunder penelitian didapat melalui studi kepustakaan yang berasal dari buku, jurnal hukum, laporan penelitian ilmiah, surat kabar dan artikel di internet. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif-kualitatif. Temuan penelitian menunjukkan bahwa persoalan pemerintahan Taliban adalah sebagai pemerintahan de facto Afganistan yang masih tidak diakui oleh komunitas internasional. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini ialah butuh waktu yang lama bagi Taliban untuk mendapatkan pengakuan de jure selain pengakuan de facto. Kata Kunci: Afganistan, Pengakuan Internasional, Status Hukum Taliban
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207003144 | T77138 | T771382022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available