Text
IMPLEMENTASI RESTORATIVE JUSTICE DALAM PENYELESAIAN TINDAK PIDANA PENGANIAYAAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK (STUDI KASUS DI POLRESTA PALEMBANG)
Skripsi ini berjudul Implementasi Restorative Justice Dalam Penyelesaian Tindak Pidana Penganiayaan Yang Dilakukan Oleh Anak (Studi Kasus Di Polresta Palembang). Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1.Bagaimana penerapan Restorative Justice dalam penyelesaian tindak penganiayaan yang dilakukan oleh anak di Polresta Palembang dan 2. Apa saja kendala – kendala yang ditimbulkan dalam penerapan sistem Restorative Justice dalam penyelesaian tindak pidana penganiayaan yang dilakukan oleh anak di Polresta Palembang?. Penulisan skripsi ini termasuk jenis penelitian hukum empiris, jenis data dalam penelitian ini menggunakan data kualitatif baik yang bersifat primer,sekunder,maupun tersier. Hasil dari penelitian ini menunjukkan Implementasi Restorative Justice yang dilakukan oleh Kepolisian Resor Kota Besar Palembang Dalam Penyelesaian Tindak Pidana Penganiayaan Yang Dilakukan Oleh Anak Sudah terlaksana secara sistematis sejak tahun 2018 dengan berpedoman pada Surat Edaran Kapolri Nomor: SE/8/VII/2018 tentang Penerapan Keadilan Restoratif ( Restorative Justice ) dalam Penyelesaian Perkara Pidana, serta penulis mendapatkan faktor – faktor yang mempengaruhi pelaksanaan Restorative Justice di Kepolisian Resor Kota Besar Palembang baik itu faktor penghambat yang terdiri dari tidak adanya kesepakatan antara kedua belah pihak, faktor keterbatasan sarana dan prasarana, dan faktor kebudayaan di masyarakat maupun faktor pendukung yang terdiri dari adanya kesepakatan antara kedua belah pihak, faktor hukum, dan faktor penegak hukum. Kata Kunci : Restorative Justice, Penganiayaan, Kepolisian Resor Kota Besar Palembang
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207001400 | T71555 | T715552022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available