Skripsi
PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BLENDED PRAKTIKUM PADA MATERI LENSA UNTUK MATA PELAJARAN FISIKA SMA KELAS XI
Telah dilakukan penelitian pengembangan untuk memperoleh produk berupa instrumen penilaian blended praktikum pada materi lensa yang layak dan efektif untuk menilai kinerja siswa. Instrumen penilaian ini menggunakan istilah ‘blended’ yang dalam bahasa inggris berarti campuran. Instrumen ini terdiri dari campuran instrumen tiga jenis praktikum yaitu praktikum langsung (real), praktikum virtual, dan tugas mandiri. Pengguna dapat memilih atau memadukan jenis praktikum yang sesuai dengan kondisi yang sedang berlangsung. Penelitian ini dilakukan selama kurang lebih 6 bulan dengan mengikuti model pengembangan penilaian menurut Doran et al. (2002) yang terdiri dari 8 tahap yaitu, menentukan tujuan, memilih format tugas, menulis tugas, klarifikasi prosedur administrasi, mengembangkan rubrik penilaian, uji coba, menganalisis hasil dan revisi. Validasi produk dilakukan oleh tiga orang ahli dan diperoleh rata-rata total skor penilaian validasi 3,84 dan persentase sebesar 96,03 %. Uji coba produk dilakukan secara terbatas dengan bantuan seorang guru terhadap empat orang siswa dan diperoleh rata-rata total skor angket 3,56 dan persentase sebesar 89,03 %. Dengan demikian, instrumen penilaian blended praktikum yang dikembangkan layak digunakan sebagai alat penilaian dalam pembelajaran fisika. Kata Kunci: Pengembangan, instrumen penilaian, praktikum, blended, lensa
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207001423 | T71586 | T715862022 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available