Skripsi
PROFIL KEBUGARAN JASMANI EKSTRAKULIKULER BOLA BASKET PUTRA DI SMAN 2 OGAN ILIR
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kebugaran jasmani siswa esktrakurikuler bola basket putra SMAN 2 Ogan Ilir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif yang merupakan penelitian yang bertujuan untuk mecari keterangan dalam bentuk tingkat profil kebugaran jasmani anggota ekstrakurikuler bola basket SMAN 2 Ogan Ilir. Teknik pengambilan sempel pada penelitian ini yaitu siswa yang mengikuti ekstrakurikuler bola basket. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah instrumen tes, pelaksanaan tes dan kriteria penilaian. Instrumen pada penelitian ini yaitu mencatat hasil-hasil tes kebugaran jasmani sesuai dengan standar tes kebugaran jasmani Indonesia atau TKJI. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan data deskriptif persentase dan menggunakan hasil kriteria penentuan profil kebugaran jasmani siswa esktrakurikuler bola basket putra SMAN 2 Ogan Ilir. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sebanyak 25 orang testee yang melaksanakan tes kebugaran jasmani anak Indonesia 4% atau 1 orang siswa dinyatakan memiliki tingkat kebugaran dengan kategori kurang sekali, 52% atau 13 siswa dinyatakan memiliki tingkat kebugaran dengan kategori kurang, 44% atau 11 siswa dinyatakan memiliki tingkat kebugaran dengan kategori sedang, sementara tidak ada siswa ekstrakurikuler basket di SMAN 2 Ogan Ilir yang dinyatakan memiliki tingkat kebugaran dengan kategori baik dan sangat baik. Kata kunci: profil, kebugaran jasmani, bola basket, putra
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207002133 | T74154 | T741542022 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available