Skripsi
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN DAN AIR UNTUK BUDIDAYA PADI (ORYZA SATIVA) MUSIM TANAM PERTAMA (MT1) DI LAHAN RAWA PASANG SURUT TIPOLOGI C DESA TELANG JAYA KECAMATAN MUARA TELANG KABUPATEN BANYUASIN.
Lahan rawa pasang surut di Indonesia mencapai 20,13 juta hektar. Sehingga memiliki potensi yang luas untuk dimanfaatkan terutama dalam bidang pertanian. Dalam pengelolaan lahan rawa pasang surut dalam menunjang budidaya padi masih banyak terdapat masalah terutama dalam pengelolaan lahan dan airnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengelolaan lahan dan air yang ada di desa Telang jaya Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin. Pengelolaan air yang di pelajari adalah jaringan tata air tingkat mikro berupa muka air saluran dengan muka air tanah, operasi pintu dan pompa air. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik sifat fisika tanah pada petak sawah. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan observasi langsung kelapanagan. Pengamatan muka air tanah dan saluran menggunakan pengamatan manual berupa alat pipa wels dan papan piskal dalam pengukurannya. Karakteristik fisik dilahan memiliki nilai yang berbeda-beda dan hubungan antara muka air disaluran dengan muka air tanah itu cukup kuat. Untuk menunjang kegiatan budidaya padi di lahan pasang surut perlu dilakukan perbaikan – perbaikan jaringan tata air terutama pada tingkat mikro.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207001498 | T71724 | T717242022 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available