Skripsi
KAJIAN ANALISIS KIMIA SERTA MIKROBIOLOGI IKAN TONGKOL (Auxis Thazard) PADA KAPAL PENGANGKUT IKAN TONGKOL DI PELABUHAN NIPAH KUNING PONTIANAK i PROVINSI KALIMANTAN BARAT
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mutu ikan tongkol secara kimiawi dan mikrobiologi yang didaratkan atau dibongkar oleh nelayan di Pelabuhan Nipah Kuning Pontianak. Penelitian ini dilaksanakan di KM. Tanjung Pura dan KM. Cahaya Utama I di Dermaga Pelabuhan Nipah Kuning dan LPMHP Pontianak pada 20 Mei — 28 Mei tahun 2011. Pengambilan sampel dilakukan sebanyak dua kali sesuai dengan kedatangan kapal sebanyak 30 sampel dan dua kapal secara random (acak). Parameter yang diamati pada penelitian ini adalah analisis mutu kimia yaitu TVB, TMA, dan histamin serta analisis mikrobiologi yaitu TPC. Hasil penelitian menunjukkan nilai total mikrobia rata-rata pada ikan tongkol yang diambil dari KM. Tanjung sebanyak 15 sampel yaitu 3,0 x 104 cfu/g, sedangkan pada pengambilan sampel dari KM. Cahaya Utama I nilai rata-rata sebesar 2,2 x 104 cfu/g. Nilai TVB rata-rata ikan tongkol (Auxis thazard) yang diambil dari KM. Tanjung Pura adalah sebesar 4,74 mg/100 g. Sedangkan nilai TVB ikan tongkol yang diambil dari KM. Cahaya Utama yaitu sebesar 0,81 mg/100 g. Nilai TMA rata-rata Ikan Tongkol yang diambil dari Tanjung pura sebesar 4,74 mg/100 g. Sedangkan nilai ikan tongkol yang diambil dari KM. Cahaya utama sebesar 3,0 mg/100 g. Nilai kandungan histamin rata-rata ikan tongkol yang diambil dari kM. Tanjung pura adalah sebesar 0,01080 ppm. Sedangkan nilai histamin ikan tongkol yang diambil drai km. Cahaya utama yaitu sebesar 0,00562 ppm. Dari hasil uji kimiawi dan mikrobiologi yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa mutu ikan tongkol yang didaratkan atau dibongkar di Pelabuhan Nipah Kuning Pontianak dapat dikategorikan sebagai ikan segar dan layak untuk dikonsumsi.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1107002109 | T80302 | T803022011 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available