Skripsi
UPAYA MEMPERBAIKI PEMBELAJARAN LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK MELALUI LOMPAT BOX DARI KAYU YANG DILAPISI KARPET PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 21 PALEMBANG
Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki pembelajaran lompat jauh gaya jongkok melalui lompat box dari kayu yang dilapisi karpet pada siswa kelas V SD Negeri 21 Palembang.Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (classroom action research).Secara keseluruhan penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang terbagi dalam kegiatan yaitu: 1) perencanaan, 2) pelaksanaan tindakan, 3) observasi, 4) evaluasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas VA SD Negeri 21 Palembang tahun pelajaran 2011/2012. Jumlah subjek adalah 34 siswa. .Instrumen yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah instrument observasi dan instrumen tes lompat jauh gaya jongkokData penelitian dikumpulkan melalui observasi terhadap akivitas baik siswa maupun guru dan tes yang dilakukan sebelum penelitian dan setiap akhir siklus penelitian. Alat perlengkapan dalam penelitian adalah: box setinggi 30 cm yang terbuat dari kayu dan dilapisi karpet, bendera, roli metter, cangkul, dan bak pasir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketuntasan belajar siswa pada tes awal yang tergolong sedang 47%, pada Siklus I ketuntasan belajar siswa lebih tinggi dari tes awal yakni mencapai 71%, dan Siklus II ketuntasan belajar siswa naik mencapai 88%. Penelitian ini dinyatakan berhasil sampai pada siklus III karena telah melebihi batas ketuntasan 85%. Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa penggunaan lompat box dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani dan Olahraga dapat meningkatkan kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada siswa kelas V SD Negeri 21 Palembang.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1207001174 | T77613 | T776132012 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available