Skripsi
PENGUJIAN IRIGASI KENDI PADA BUDIDAYA TANAMAN PARE (Momordica charantia L.)
Tujuan penelitian adalah mengetahui dan mengukur pengaruh jumlah pemberian air per tanaman pada budidaya tanaman pare (Momordica charantia L.). Penelitian dilaksanakan pada bulan September sampai dengan bulan November 2013 di lahan percobaan Fakultas Pertanian, Universitas Sriwijaya. Metode penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan empat perlakuan yaitu satu perlakuan tanpa menggunakan kendi dan tiga perlakuan menggunakan jumlah tanaman per kendi yang diulang sebanyak tiga kali dan ulangan tersebut dianggap sebagai kelompok. Parameter kineija irigasi kendi yang diamati adalah panjang tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, berat buah, dan efisiensi pemakaian air. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan irigasi kendi pada budidaya tanaman pare berpengaruh tidak nyata terhadap panjang tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, berat buah, dan efisiensi pemakaian air. Perlakuan C (tiga tanaman per kendi) merupakan yang terbaik jika dilihat dari parameter panjang tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, dan berat buah tanaman pare. Efisiensi pemakaian air tertinggi yaitu pada perlakuan empat tanaman per kendi (61,94%), sedangkan yang terendah pada perlakuan dua tanaman tanpa kendi (36,68%).
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407002526 | T76878 | T768782014 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available