Skripsi
EFISIENSI PEMBERIAN AIR TERHADAP PERTUMBUHAN PENYEMAIAN TANAMAN CABAI RAWIT (Capsicum frutencens L.) MENGGUNAKAN IRIGASI TETES DAN IRIGASI PIPA KAPILER
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi pemberian air pada pertumbuhan penyemaian tanaman cabai rawit menggunakan irigasi tetes dan irigasi Metode pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pengamatan langsung dan hasil yang diperoleh selanjutnya disajikan menggunakan tabel dan grafik. Perlakuan pemberian air irigasi yang dilakukan meliputi irigasi tetes dan irigasi pipa kapiler. Parameter yang diamati adalah efisiensi pemberian air irigasi, kebutuhan air tanaman, kadar air tanah dan pertumbuhan tanaman cabai rawit. Efisiensi pemberian air pada irigasi tetes dan irigasi pipa kapiler adalah 87,01% dan 51,12%. Kadar air tanaman menggunakan irigasi tetes dan irigasi pipa kapiler masing-masing adalah 83,63 % dan 66,49%. Kebutuhan air tanaman rata-rata untuk cabai rawit 1,59 mm/hari. Tinggi tanaman cabai rawit pada irigasi tetes adalah 6,25 cm dan pada irigasi pipa kapiler adalah 2,65 cm. Jumlah daun tanaman cabai rawit pada irigasi tetes sebesar 2,70 helai dan pada irigasi pipa kapiler yaitu 2,35 helai. Luas daun pada irigasi tetes dan irigasi pipa kapiler yaitu 84,58 mm2 dan 76,70 mm2. Panjang akar pada irigasi tetes dan irigasi pipa kapiler adalah 3,30 cm dan 2,21 cm. Hasil penelitian terbaik berdasarkan indikator efisiensi pemberian air, kadar air tanah, kebutuhan air tanaman dan pertumbuhan tanaman cabai rawit yaitu pemberian air dengan menggunakan irigasi tetes
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407000176 | T74956 | T749562014 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available