Skripsi
PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA TERHADAP PENANAM POHON GANJA DI KAWASAN PERBUKITAN PADI AMPE PAGAR ALAM (Putusan Pengadilan Nomor 59/Pid.Sus/2020/Pn.Pga)
Skripsi ini berjudul “Pertanggungjawaban Pidana Terhadap Penanam pohon Ganja Di Kawasan Perbukitan Padi Ampe Pagar Alam “ (Putusan Pengadilan Nomor 59/Pid.Sus/202/Pn.Pga). Berdasarkan Undang-ndang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narotika berdasarkan pasal 111 penanaman ganja merupakan sebuah kejahatan,di kawasan perbukitan padi ampe pagar alam sumatera selatan telah ditemukan ladang ganja seluas 3 hektare, pada tanggal 18 januari 2020. Penelitian ini mengkaji tentang pertanggungjawaban pidana terhadap penanam pohon ganja dikawasan perbukitan padi ampe pagar alam putusan pengadilan nomor 59/Pid.Sus/2020/Pn.Pga dan bagaimana dasar pertimbangan hakim dalam menjatuhkan sanksi pidana terhadap penanam pohon ganja di kawasan perbukitan padi ampe pagar alam putusan peradilan nomor 59/Pid.Sus/2020/Pn.Pga. Dalam penelitan ini juga penulis menggunakan metode penulisan hukum normatif yang dilakukan dengan cara mengkaji berbagai aturan hukum yang bersifat formal seperti Undang- Undang, peraturan-peraturan secara literatur yang berisi konsep teoritis yang kemudian digabungkan dengan masalah-masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini, pendekatan pada penelitian ini menggunakan pendekatan Undang-Undang (statute approach) dan menggunakan pendekatan kasus (case approach) yang bersadarkan putusan pengadilan negeri yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap. Kata Kunci : Pertanggungjawaban Pidana , Pelaku, Pohon Ganja
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2207001502 | T71755 | T717552022 | Central Library (Reference) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available