Skripsi
JENIS-JENIS TUMBUHAN RAWA YANG DIMANFAATKAN OLEH MASYARAKAT KECAMATAN TANJUNG BATU KABUPATEN OGAN ILIR
Penelitian tentang Jenis-jenis tumbuhan rawa yang dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir telah dilakukan bulan Oktober 2008 sampai dengan Desember 2008. Pengambilan sampel dilakukan di Kecamatan Tanjung Batu. Identifikasi dilakukan di Laboratorium Taksonomi Tumbuhan Jurusan Biologi Universitas Sriwijaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan rawa yang dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir. Metode yang digunakan adalah survey deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan 13 spesies tumbuhan rawa yang dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Tanjung Batu diantaranya Acacia auriculiformis A. Cunn., Bambusa vulgaris Schard., Melaleuca leucadendron L., Rhodomyrtus tomentosa W.Ait., Hymenachine amplexicaulis (Rudge)Ness)., Lepironia mucronata L. C. Rich., Gluta renghas L., Fagraea fragrans Roxb., Nymphaea alba L., Acrostichum aureum L., Phyllanthus urinaria L., Eichhornia crassipes (Mart.) Solm.)., dan Calamus caesius Blume. Masyarakat Kecamatan Tanjung Batu telah memanfaatkan jenis-jenis tersebut sebagai bahan pangan, papan, obat-obatan dan keperluan industri.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1007001076 | T61644 | T616442010 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available