Skripsi
PENGARUH METODE CIRCUIT TRAINING TERHADAP PENINGKATAN VO2MAX SISWA PUTERA KELAS VII SMP N 2 BELITANG MULYA OKU TIMUR
Skripsi ini berjudul “ Pengaruh Metode Circuit Training Terhadap Peningkatan V02max Siswa Putera Kelas VII SMP N 2 Belitang Mulya OKU Timur”. Adapun permasalahan dalam penelitian ini yaitu “Apakah ada pengaruh metode Circuit training terhadap peningkatan vo2max siswa putera kelas VII SMP N 2 Belitang Mulya OKU Timur?”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh metode Circuit training terhadap peningkatan vo2max. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa putera kelas VII SMPP N 2 Belitang Mulya OKU Timur sebanyak 75 orang, dengan sampel sebanyak 70 orang yang dibagi dalam 2 kelompok menggunakan teknik ordinal pairing, yaitu 35 siswa sebagai kelompok eksperimen yang diberikan perlakuan berupa latihan sirkuit (Circuit training) dan 35 siswa sebagai kelompok kontrol yang tidak diberikan perlakuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengukuran vo2max dengan menggunakan Multistage Fitness Tes atau lebih dikenal dengan nama Bleep Tes. Sedangkan teknik analisa data menggunakan uji statistik normalitas sampel, uji statistik homogenitas sampel, uji statistik uji t. Hasil penelitian diperoleh bahwa t hitung sebesar (27,73), sementara t dengan taraf signifikan a = 0,05 . Artinya, t hitung > t *bd sehingga dapat disimpulkan bahwa Latihan sirkuit (circuit training) mempengaruhi peningkatan vo2max. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa siswa kelas VII SMP N 2 Belitang Mulya OKU Timur tahun pelajaran 2010/2011 memiliki kapasitas vo2max dalam kategori sedang. Selain itu, metode circuit training yang dilakukan selama 8 minggu sangat berpengaruh terhadap peningkatan vo2max. Saran yang dapat diberikan yaitu bahwa untuk para siswa hendaknya melakukan olahraga secara rutin dan teratur sehingga mempunyai vo2max yang bagus. Seiring dengan hal tersebut maka meningkat pula prestasi di bidang olahraga dan bidang akademik.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1107000035 | T72479 | T724792011 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available