Text
TEH MANIS BLOK SIAP SEDUH TANPA AMPAS DENGAN PENAMBAHAN GUM ARABIK DAN DEKSTRIN
Penelitian ini dilaksanakan di Laboratotiun Kimia Hasil Pertanian, Jurusan Teknologi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Sriwijaya. Pelaksanaannya dimulai pada bulan September 2004 sampai Desember 2004. Metode penelitian digunakan adalah rancangan acak kelompok faktorial dengan dua factor perlakuan dan tiga ulangan. Faktor perlakuan pertama adalah konsentrasi bahan pengikat (1%, 2%, 3%) dan faktor perlakuan kedua adalah jenis bahan pengikat (gum arabik dan dekstrin). Pengamatan dilakukan terhadap teh manis blok yang meliputi kadar air, kadar abu, warna dan kecepatan larut dan pengamatan terhadap seduhan teh manis blok yang meliputi warna dan uji sensoris yaitu uji hedonik, uji duo-trio dan uji perbandingan Ampas dengan yang jamak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pembuatan teh manis blok siap seduh tanpa ampas perlakuan konsentrasi dan jenis bahan pengikat berpengaruh sangat nyata terhadap kadar air, kadar abu, kecepatan larut pada air suhu ruang 100°C dan kecepatan larut pada air suhu ruang 28°C. Interaksi perlakuan konsentrasi bahan pengikat dan jenis bahan pengikat berpengaruh sangat nyata terhadap kadar abu dan kecepatan larut suhu ruang 28°C. Teh manis blok siap seduh tanpa ampas memiliki persentase kadar air 1,97%, kadar abu 0,31%, warna blok ( Lighiness = 43,5, Chroma = 18,82 dan Hue = 73,41), warna seduhan (Lighiness =32,22, Chroma = 24,98 dan Hue = 90,24), kecepatan larut suhu 100°C 72,33 detik dan kecepatan larut pada suhu ruang 28°C 205,72 detik. Hasil uji hedonik menunjukkan bahwa teh manis blok yang paling banyak disukai panelis adalah teh manis blok dari perlakuan A2B2 (2% dekstrin), A1B2 (1% dekstrin) dan AIBI (1% gum arabik). Uji duo-trio menggunakan kontrol seduhan teh tanpa penamban bahan pengikat hasilnya menujukkan bahwa teh manis blok dengan perlakuan penambahan 1% gum arabik berbeda dengan kontrol dari segi rasa dan warna, tetapi tidak berbeda dari segi aroma. Teh manis blok dengan perlakuan penambahan 1% dekstrin dan 2% dekstrin memiliki rasa, aroma dan warna yang tidak berbeda dengan kontrol. Teh manis blok yang paling disukai adalah teh manis blok dengan penambahan 2% dekstrin (A2B2).
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0507000370 | T69016 | T690162005 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available