Skripsi
KEMAMPUAN GENERALISASI PADA MATERI PERSAMAAN GARIS LURUS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CPS BERBANTUAN VIDEO PEMBELAJARAN
Aspek penalaran yang penting dikuasai siswa salah satunya adalah generalisasi. Dengan menguasai kemampuan abstraksi matematis tipe generalisasi, siswa dapat memberikan argumen atau kesimpulan yang berdasarkan fakta dari hubungan antar aturan yang ditemukan. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan generalisasi pada materi persamaan garis lurus melalui model pembelajaran CPS berbantuan video pembelajaran. Instrumen menggunakan model pembelajaran Creative Problem Solving dan berbantuan video pembelajaran. Instrumen berupa 3 soal tes tertulis mengenai materi persamaan garis lurus untuk mengukur kemampuan generalisasi peserta didik. Hasil tes akan dianalisis sehingga mendapatkan suatu kesimpulan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107005051 | T67200 | T672002021 | Central Library (Reference) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available