Text
PENYITAAN DAN PENGELOLAAN BARANG BUKTI PADA TINDAK PIDANA KORUPSI (Putusan Nomor 03/Pid.Sus-TPK/2019/PN.Plg)
ABSTRAK Skripsi ini berjudul “Penyitaan dan pengelolaan Barang Bukti Pada Tindak Pidana Korupsi (Putusan Pengadilan Negeri Palembang Nomor 03/Pid.Sus-TPK/2019/PN Plg)”. Pelaku kejahatan umumnya menggunakan barang atau alat unuk mempermudah mereka dalam dalam melakukan tindak kejahatan Dalam kasus korupsi pengelolaan barang bukti bergerak oleh penyidik masih kurang memuaskan karena beberapa kasus pengelolaan dalam barang bukti tersebut tidak bisa mengganti kerugian yang diakibatkan oleh tindak pidana pidana tersebut tentu saja hal ini sangat berdampak pada kerugian Negara dalam bidang perekenomian. Adapun rumusan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah: Bagaimana peran penyidik dalam upaya mengumpulkan barang bukti yang kemudian digunakan untuk mengganti nilai kerugian negara akibat tindak pidana korupsi dan Bagaimana proses penyitaan dan pengelolaan barang bukti pada tindak pidana korupsi Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penyidik berperan dalam upaya untuk mengumpulkan barang bukti yang kemudian digunakan untuk mengganti nilai kerugian negara akibat tindak pidana korupsi dan untuk mengetahui bagaimana proses penyitaan dan pengelolaan barang bukti pada tindak pidana korupsi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitan ini adalah metode penelitian normatif yuridis yang dilakukan menggunakan pendekatan kasus dan pendekatan Undang-Undang yang dianalisis secara kualitatif yang disajikan secara deskriptif. Adapun sumber datanya berasal dari data data primer dan data sekunder dari permasalahan yang terkait Kata kunci: Penyitaan, Barang Bukti, Korupsi, Putusan Hakim
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107004597 | T63433 | T634332021 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available