Skripsi
INVENTARISASI HERPETOFAUNA DI KAWASAN HUTAN PT GLOBAL ALAM LESTARI KABUPATEN MUSI BANYUASIN, SUMATERA SELATAN
Negara Indonesia kaya akan keanekaragaman hayati terutama untuk kelompok herpetofauna. PT. Global Alam Lestari (GAL) merupakan suatu perusahaan yang memiliki izin penyerapan dan produksi. Wilayah konsesi yang sebagian berupa habitat rawa gambut sangat berguna untuk keberlangsungan hidup herpetofauna. Perlu adanya pendataan secara berulang pada kawasan tersebut untuk mengetahui populasi herpetofauna, agar keberadaan, manfaat dan fungsi herpetofauna dapat lebih diperhatikan. Serta dapat di kelola untuk kepentingan ilmu pengetahuan dan perbaikan ekosistem pada kawasan yang diberikan izin usaha. Penelitian bertujuan untuk mendata jenis-jenis herpetofauna yang ada di kawasan hutan PT. Global Alam Lestari, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Penelitian dilakukan pada bulan Desember 2020 sampai dengan Mei 2021. Pengambilan data dilaksanakan dari tanggal 18 Februari sampai 30 Maret 2021, dilakukan pada 4 tipe habitat yang di tentukan secara purposive berdasarkan keterwakilan habitat yang ada di kawasan. Metode pengambilan sampel menggunakan Visual Encounter Survey (VES), glue trap, dan umbrella trap. Jumlah herpetofauna yang ditemukan 25 spesies tergolong ke dalam 13 famili, terdiri atas 10 spesies amfibi dari 4 famili dan reptil 15 spesies dari 9 famili. Terdapat dua jenis reptil yang di jumpai di lokasi penelitian yang termasuk ke dalam kategori rawan (VU/Vulnerable) yaitu Coura amboinensis dan Siebenrokiella crassicollis dan satu jenis Terancam punah (EN/Endangered) yaitu Heosemys spinosa. Perlu dilakukan penelitian tentang sebaran dan populasi herpetofauna secara lebih mendetail pada beberapa tipe habitat di kawasan hutan PT Global Alam Lestari dan dapat dibuat pemetaannya. Perlu dilakukannya upaya konservsi untuk jenis-jenis yang telah terkategori terancam Kata kunci : herpetofauna, invetarisasi, hutan produksi, penyerapan, pemanfaatan karbon.
| Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
|---|---|---|---|---|
| 2107003977 | T55057 | T550572021 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available