Skripsi
PENGARUH PENAMBAHAN RAGI TAPAI DAN BROMELIN NANAS KASAR PADA FERMENTASI BUBUR TAPIOKA DAN TAHU SERTA APLIKASINYA PADA PEMBUATAN VEGETARIAN NUGGET
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan ragi tapai pada fermentasi bubur tapioka dan bromelin nanas pada bakal tahu terhadap karakteristik vegetarian nugget. Penelitian dilakukan di LaDoratorium Kimia Hasil Pertanian Jurusan Teknologi Pertanian UNSRI pada bulan November 2004 sampai Desember 2005. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial (RALF), yang terdiri atas 2 perlakuan yaitu penambahan ragi tapai dan bromelin nanas yang terdiri atas 3 taraf perlakuan dan 3 ulangan. Adapun perlakuan tersebut adalah penambahan ragi 2% (Ai), 4% (A2) dan 6% dari berat tapioka (A3) dan penambahan bromelin nanas 0,5% (Bi), 1% (B2) dan 1,5% dari berat tahu (B3). Parameter yang diamati pada penelitian ini meliputi analisis kimia yang terdiri atas : kadar air, kadar gula reduksi, kadar N-amino terlarut dan kadar abu. Analisis fisik meliputi uji warna vegetarian nugget mentah dengan menggunakan Colour Checker. organoleptik meliputi rasa, warna, dan kekenyalan vegetarian nugget. Darai hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan ragi tapai dan bromelin nanas berpengaruh nyata terhadap kadar air, kadar pati, serta berpengaruh tidak nyata terhadap kadar abu vegetarian nugget. Kadar N-amino tertinggi pada perlakuan A3B3 sebesar 1,23 % dan warna nugget berkisar antara 2$Y8/10 sampai 10Y2/4. Secara umum panelis menyukai rasa, warna dan kekenyalan vegetarian nuggel dengan penerimaan rasa tertinggi pada perlakuan A3B3, warna pada perlakuan A2Bj dan kekenyalan pada perlakuan A2B|. Perlakuan terbaik yaitu A3B3 dan secara umum vegetarian rrugget dari penelitian ini sudah memenuhi SNI untuk nugget ayam
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0607000052 | T69070 | T690702006 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available