Skripsi
ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN DENGAN NYERI POST SECTIO CAESAREA INDIKASI LETAK SUNGSANG MENGGUNAKAN TERAPI AKUPRESUR DI RUANG ENIM 2 RUMAH SAKIT MUHAMMAD HOSEIN
Sectio caesarea mengakibatkan timbulnya rasa nyeri pada seluruh pasien, nyeri yang dirasakan ini membuat ibu melahirkan dengan indikasi sectio caesarea merasakan tidak nyaman, menyebabkan terganggunya kelangsungan hidup dan merawat bayi baru lahir serta nyeri yang dirasakan setiap pasien beragam sehingga diperlukan usaha untuk mengurangi nyeri tersebut. Adapun usaha untuk mengurangi nyeri dapat dengan memberikan terapi farmakologi dan usaha lain dengan memberikan asuhan keperawatan atau memberikan pelayanan dari tenaga kesehatan lain kepada pasien untuk mengurangi nyeri menggunakan terapi non farmakologi, salah satunya dengan terapi akupresur. Tujuan dari studi kasus ini adalah untuk menelaah asuhan keperawatan kepada 3 pasien kelolaan dengan masalah keperawatan nyeri post sectio caesarea dengan indikasi letak sungsang. Metode dari telaah keperawatan ini menggunakan studi kasus dengan membandingkan 3 pasien dengan kondisi dan indikasi yang sama. Hasil dari penulisan ini untuk menunjukkan apakah terdapat pengaruh yang signifikan terhadap penurunan nyeri post sectio caesarea setelah diberikan terapi akupresur, lalu terdapat perubahan pada tingkat nyeri ibu post sectio caesarea sebelum dan sesudah diberikan intervensi akupresur, sehingga intervensi ini efektif dan terdapat pengaruh pada penurunan tingkat nyeri post sectio caesarea. Terapi akupresur menjadi salah satu intervensi yang dapat diberikan dalam penurunan tingkat nyeri ibu post sectio caesarea karena akupresur menggunakan teknik penekanan, pemijatan dan pengurutan sepanjang meridian tubuh atau garis aliran energi yang dapat menghilangkan penyumbatan yang ada dan memperbaiki keseimbangan alami dalam tubuh. Kata Kunci: Sectio Caesarea, Terapi Akupresur, Nyeri
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107003615 | T58646 | T586462021 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available