Skripsi
UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES EKSTRAK ETANOL 96% DAUN TAHONGAI (Kleinhovia hospita L.) TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR YANG DIINDUKSI ALOKSAN
Penelitian mengenai aktivitas antidiabetes ekstrak etanol 96% daun tahongai (Kleinhovia hospita L.) telah dilakukan yang bertujuan untuk mengetahui penurunan kadar glukosa darah dari variasi dosis dan mencari tahu nilai ED50 dari esktrak etanol 96% daun tahongai. Ekstrak tahongai dibuat dengan metode maserasi dengan pelarut etanol 96% dengan variasi dosis yang dipilih 200, 400, 800 mg/kgBB. Hewan uji yang digunakan sebanyak 30 tikus yang dibagi dalam 6 kelompok. Kontrol positif digunakan insulin 1 IU/kgBB sebagai pembanding dan kontrol negatif digunakan Na-CMC 1%. Penelitian ini menggunakan prinsip enzimatik GOD-PAP dengan mengukur kadar glukosa darah menggunakan alat fotometer DTN-410-K selama 15 hari yang diukur pada hari ke-0, 5, 10 dan 15. Hasil rata-rata dari %PKGD yang didapatkan untuk kontrol positif sebesar 35,12% dan kelompok perlakuan dosis 200, 400, dan 800 mg/kgBB didapatkan sebesar 26,77%, 33,47%, dan 43,66%. Pada dosis tertinggi menghasilkan efek tertinggi dibandingkan insulin karena pada ekstrak etanol 96% daun tahongai mengandung metabolit seperti flavonoid, alkaloid, tanin, dan saponin yang dapat menurunkan kadar glukosa darah. Sedangkan untuk dosis 200 dan 400 mg/kgBB terdapat perbedaan yang signifikan (p< 0,05) dengan insulin. Penelitian ini juga melihat gambaran histopatologi pankreas dimana preparat histopatologi dibuat sesuai prosedur dan diberi pewarnaan hematoksilin-eosin. Gambaran histopatologi dengan melihat adanya nekrosis pada sel endokrin pulau langerhans. Pada kelompok kontrol negatif dan kelompok perlakuan dosis 200 mg/kgBB terlihat nekrosis pada sel-sel pulau langerhans. Perbaikan sel pulau langerhans paling baik ditunjukkan oleh kelompok perlakuan dosis tertinggi yaitu 800 mg/kgBB. hal ini menunjukkan bahwa pada dosis 800 mg/kgBB dapat menurunkan kadar glukosa darah dan dapat memperbaiki organ pankreas yang telah rusak.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107003694 | T48200 | T482002021 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available