Skripsi
EVALUASI PENEMPATAN LIGHTNING ARRESTER (LA) DAN AREA PERLINDUNGAN GROUND STEEL WIRE (GSW) PADA SALURAN DISTRIBUSI PENYULANG SYMBIAN RAYON KOTA BUNGO KABUPATEN BUNGO
Pendistribusian energi listrik di Indonesia umumnya disalurkan menggunakan saluran udara, sehingga sangat berpotensi mengalami gangguan sambaran petir. Untuk mengurangi dampak yang terjadi, diperlukan peralatan proteksi seperti Lightning Arrester (LA) dan Ground Steel Wire (GSW). Berdasarkan data trip kantor PLN UP3 Muara Bungo dari tahun 2019-2020, Penyulang Symbian mengalami 6 kali gangguan surja petir. Oleh karena itu diperlukan studi pengoptimalan sistem proteksi dengan melakukan simulasi terhadap tegangan lebih, memvariasikan posisi LA menggunakan software ATP draw, dan mendesain area perlindungan dari pemasangan GSW menggunakan software Sketchup. Dari hasil simulasi menunjukkan sambaran petir dapat menimbulkan tegangan lebih pada sisi sekunder transformator gardu induk fasa A, fasa B, fasa C secara berurutan sebesar 337 kV, 133 kV, 205 kV, sedangkan setelah pemasangan LA sebesar 34,6 kV, 22,3 kV, dan 12,9 kV. Terlihat bahwa LA mampu menurunkan tegangan lebih yang muncul. Pada area perlindungan GSW dengan metode rolling sphere menunjukkan kontruksi PLN UP3 Muara Bungo belum cukup untuk memproteksi dari kawat fasa dan cross arm tiang. Sehingga untuk mendapatkan perlindungan terbaik, dilakukan penyesuaian desain terbaru yakni pada jarak antar kawat phasa menjadi 0,6 m, tinggi kawat tanah 12,3 m, dan lebar cross arm 1,6 m.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107003102 | T51918 | T519182021 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available