Skripsi
ANALISIS PERHITUNGAN BIAYA PENANGANAN DAN BIAYA PEMELIHARAAN JALAN PADA RUAS JALAN NASIONAL SIMPANG INDRALAYA - MERANJAT MENGGUNAKAN ROAD ASSET MANAGEMENT SYSTEM DAN ENGINEERING ESTIMATE
Perkembangan infrastruktur di Indonesia membuat peranan transportasi menjadi semakin penting. Jalan nasional merupakan jalan yang berperan penting dalam mendukung pergerakan barang dan jasa dibidang transportasi darat. Seiring dengan meningkatnya pergerakan barang dan jasa pada transportasi darat mengakibatkan jalan menjadi lebih cepat rusak sebelum mencapai umur rencana. Hal ini diakibatkan karena tingginya volume lalu lintas yang terjadi secara berulang. Ruas Jalan Simpang Indralaya - Meranjat merupakan salah satu ruas jalan nasional dengan panjang 12,4 km pada Lintas Timur Provinsi Sumatera Selatan yang terkena dampak dari peningkatan pergerakan barang dan jasa. Menurunnya kondisi jalan pada daerah tersebut menyebabkan aktivitas lalu lintas terhambat sehingga perlu dilakukan preservasi jalan. Preservasi jalan merupakan kegiatan penangan jalan yang dilakukan untuk menjaga kondisi jalan dalam pelayanan standar dan mantap. Tahap preservasi membutuhkan biaya, tetapi biaya yang diberikan tidak selalu sesuai dengan penanganan yang harus dilakukan. Untuk mempermudah menganalisis penanganan dan biaya penanganan yang lebih efektif maka digunakan software Road Asset Management System (RAMS) dan dihitung estimasi biaya yang lebih detail menggunakan Engineering Estimate (EE) pada aplikasi Excel. Adapun hasil analisis perhitungan biaya perawatan dan penanganan pada ruas jalan Simpang Indralaya – Meranjat yang didapat setelah semua data diunggah dan diproses pada aplikasi RAMS pada tahun 2020 sebesar Rp 35.685.970.994, tahun 2021 sebesar Rp 1.254.631.910, tahun 2022 sebesar Rp 1.787.542.200, tahun 2023 tahun sebesar Rp 1.781.066.544, dan pada tahun 2024 sebesar Rp 1.424.310.285. dan hasil penanganan yang didapat ada enam cara yaitu warranty period, heavy routine maintenance, rutin kondisi, mayor rehab, minor rehab dan routine maintenance
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2107002911 | T51578 | T515782021 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available