Text
Implementasi Penjadwalan Menggunakan Protokol D-Mac Pada Wireless Sensor Network (Wsn) Dalam Monitoring Suhu Ruangan
DMAC (Data gathering Media Accses Control) merupakan salah satu protocol penjadwalan pada WSN (Wireless Sensor Network), DMAC dirancang untuk aplikasi WSN seperti monitoring suhu ruangan dimana data dari node tunggal bisa dikirim langsung ke sink atau melalui perantara node lainnya. DMAC merupakan protokol yang berbasis TDMA (Time Division Multiple Accses Control). Protokol DMAC bertujuan menjadwalkan waktu pengiriman data diantara node dan sink yang berada di jaringan. DMAC menjadwalkan pengiriman data dengan cara mengatur waktu aktif pengiriman dan waktu idle pada node jaringan. Pada setiap node terdapat penjadwalan waktu aktif yang berperan mengirimkan paket dari node sensor. Peranan waktu idle pada setiap node di jaringan adalah agar setiap node tidak mengalami tabrakan data pada saat proses pengiriman data. Dalam penelitian ini melakukan implemantasi penjadwalan DMAC menggunakan tiga node yang terdiri atas Xbee dan arduino, satu sink dan platform arduino, parameter pengujian yaitu membandingkan jumlah data terkirim menggunakan protokol DMAC terhadap jumlah pengiriman data non DMAC. Hasil pengujian menunjukkan bahwa DMAC mampu mengirimkan data lebih baik dibandingkan dengan non DMAC, perbandingan persentase data yang terkirim menggunakan DMAC sebesar 100%, sedangkan non DMAC sebesar 60%.
Kata Kunci: Wireless Sensor Network, DMAC, Penjadwalan
No copy data
No other version available