Skripsi
ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JM SUKARAME PALEMBANG
Penelitian ini merupakan studi kasus yang ditujukan pada pelanggan JM Sukarame Palembang dengan judul Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan JM Sukarame Palembang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan JM Sukarame. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 105 responden. Analisis yang dilakukan adalah analisis regresi linier berganda, pengujian secara parsial (uji t) dan pengujian secara simultan (uji F). Hasil dari penelitian ini adalah secara simultan variabel harga, kulaitas produk dan kualitas pelayanan mempengaruhi kepuasan pelanggan dengan tingkat signifikansi 0.00. Secara parsial, hanya variabel harga dan variabel kualitas - pelayanan yang berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Melalui analisis regresi linier berganda, variabel yang paling dominan mempengaruhi kepuasan pelanggan adalah variabel harga. Kata kunci : Kepuasan pelanggan, harga, kualitas produk, kualitas pelayanan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407000855 | T46013 | T460132014 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available