Text
UJI AKTIVITAS GEL ECO-ENZYME KULIT BUAH NANAS (Ananas comosus (L.) Merr) TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA TERBUKA PADA TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR
Luka terbuka berpotensi menjadi luka kronis apabila tidak segera ditangani. Eco-enzyme kulit buah nanas mengandung asam organik yaitu asam asetat dan metabolit sekunder seperti tanin dan saponin yang berperan sebagai antibakteri dan antiinflamasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian sediaan gel eco-enzyme kulit buah nanas terhadap persentase penyembuhan luka terbuka. Eco-enzyme kulit buah nanas dilakukan karakterisasi dengan hasil organoleptis berbentuk larutan cair, berwarna cokelat, memiliki aroma khas asam kulit nanas yang menyengat, memiliki pH sebesar 3,37 ± 0,005, nilai asam tertitrasi sebesar 2,65 %, serta mengandung enzim protease, senyawa asam asetat, tanin, dan saponin. Formulasi sediaan gel dilakukan variasi konsentrasi eco-enzyme sebesar 40%, 60%, dan 80%. Sediaan gel dilakukan evaluasi serta analisis data untuk mendapatkan formula terbaik. Hasil penelitian menunjukkan formula larutan eco-enzyme 60% memiliki aktivitas penyembuhan luka terbaik dengan persentase penyembuhan luka 100% dalam 20 hari yang tidak berbeda signifikan (p>0,05) terhadap kontrol positif (Octenic® gel) serta memiliki sediaan yang homogen dengan nilai pH sebesar 4,64 ± 0,02, viskositas 1097,200 ± 47,510 cPs, daya sebar 6,667 ± 0,153 cm, daya lekat 31,333 ± 0,577 detik, daya tercuci 13,67 ± 0,57 detik, dan stabil dalam uji stabilitas.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
T99666 | T772392022 | Available |
No other version available